Definisi dan Manfaat Filsafat

Definisi dan Manfaat Filsafat
Definisi dan Manfaat Filsafat

Pengertian Filsafat
Poedjawijatna (1974:1) menyatakan bahwa kata filsafat berasal dari kata Arab yang berhubungan rapat dengan kata Yunani. Kata Yunaninya ialah philosophia. Dalam bahasa Yunani kata philosophia marupakan kata majemuk yang terdiri atas philo dan Sophia; philo artinya cinta dalam arti yang luas, yaitu ingin, dan karena itu lalu berusaha mencapai yang diinginkan itu; Sophia artinya kebijakan yang artinya pandai, pengertian yang mendalam. Jadi, menurut namanya saja filsafat boleh diartikan ingin mencapai pandai, cinta pada kebijakan.

Poedjawijatna (1974:11) mendifinisikan filsafat sebagai sejenis pengetahuan yang berusaha mencari sebab yang sedalam-dalamnya bagi segala sesuatu berdasarkan pikiran belaka. Hasbullah Bakry (1971:11) mangatakan bahwa filsafat ialah sejenis pengetahuan yang menyelidiki segala sesuatu dengan mendalam mengenai ketuhanan, alam semesta, dan manusia sehingga dapat menghasilkan pengetahuan tentang bagaimana hakikatnya sejauh yang dapat dicapai akal manusia dan bagaimana sikap manusia itu seharusnya setelah mencapai pengetahuan itu.

Apa Yang Mendorong Timbulnya Filsafat
Hatta dalam bukunya, Alam Pikiran Yunani (1966, 1:1-3) menyimpulkan pertama, dongeng dan takhayul dapat menimbulkan filsafat. Karena orang akan berpikir kritis untuk mengtahui kebenarannya. Kedua, keindahan alam besar, terutama ketika malam hari, membuat orang ingin tahu rahasia alam itu.

Beerling (1966:8) mengatakan orang Yunani berkata filsafat timbul karena ketakjuban. Patrick (Mulder, 1966:44-5) mengatakan keheranan mereka menjadi serius dan penyelidikan menjadi sistematis, mereka menjadi filosof. Sedangkan zaman modern ingin tahu timbul karena sangsi, ingin kepastian, ingin tahu dan pertanyaan muncul dan menimbulkan filsafat.


Manfaat Mempelajari Filsafat
Sekurang-kurangnya ada empat macam faedah mempelajari filsafat:
Agar terlatih berpikir serius
Agar mampu memahami filsafat
Agar mungkin menjadi filosof
Agar menjadi warga Negara yang baik
Definisi dan Manfaat Filsafat Definisi dan Manfaat Filsafat Reviewed by Putra on 10:51:00 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.