Command Dota Di Channel B-net

Command Dota Di Channel B-net
Inilah command untuk chat di bnet dota. Sebenarnya ada banyak command yang dapat digunakan dalam channel b-net tersebut, command-command ini diketik pada chat battle net sehingga akan mengeluarkan hasil yang sesuai dengan apa yang kita perintahkan sesuai dengan kegunannya.

Adapun yang perlu diketahui adalah seluruh perintah (command) dalam battle-net tersebut selalu diawali dengan tanda “/” atau “slash”. Daftar perintah yang dapat anda lakukan dapat diketahui dengan perintah /help

Oleh karena itu, perintah-perintah yang sering terlihat seperti -rf -repost -nos dan sebagainya, tidak akan memberikan efek sama sekali.


Beberapa command pada channel dota diantaranya adalah sebagai berikut:

/help
untuk menampilkan command-command dalam channel dota battlenet, bisa ketik /help, bisa juga dengan mengetik; contoh: /help whisper: ini berarti untuk mengetahui command untuk melakukuan whisper

/whois [user ID]
untuk melihat beberapa informasi dasar user pada channel dota, termasuk lokasi, selain itu untuk mencari teman yang online.
command ini hampir serupa dengan /where dan /whereis

/whoami
untuk menampilkan informasi ID dota sendiri di b-net

/whisper [user ID] [text] atau /w [user ID] [text] – (contoh: /w 123456 weew)
untuk mengirimkan private message ke user yang sedang online

/ignore [user ID] – (contoh: /ignore 12345)
untuk mencegah whisper dari user yang bersangkutan (mute user), command ini memiliki kesamaan dengan/squelch

/unignore [user ID] – (contoh: /unignore 12345)
Untuk memperbolehkan user yang sudah di ignore dalam melakukan private message.
Command ini sama dengan /unsquelch

/away [text] – (contoh: /away lagi dinas di lounge)
Untuk menampilkan pesan teks, bahwa kamu away from keyboard (AFK). Pesan tersebut akan muncul saat user lain mengirimkan privae message dan menggunakan command /whois ke ID kamu

/dnd [text] – (cotoh: /dnd sorry kk lagi sibuk nih)
Mencegah whisper atau private message dari user lain. Pesan yang dikirim oleh user lain tidak akan tampil, tetapi tetap dapat menerima channel message.

/who (nama channel) – (contoh: /who MGI)
Untuk mengetahui siapa saja yang online di channel tersebut.

/stats [user ID] – (contoh: /stats 12345
Untuk menampilkan stats user: Win/Loss/Disconnect record for both normal and Ladder games.

/users atau /status
Untuk mengetahui jumlah users di b-net dan berapa jumlah game yang sedang berlangsung

/time
Untuk mengetahui waktu di b-net

/con
Untuk mengetahui user-user yang sedang online, game yang sedang dimainkan, latency dan keterangan lainnya.

/p atau /ping
untuk mengecek latency sendiri, kalau untuk mengecek latency user lain: /p [user ID]

/logout atau /exit atau /quit
untuk keluar dari b-net

/admins
Untuk mengetahui admin yang sedang online

/f atau /friends
1. /f add [user ID] : untuk menambah daftar teman
2. /f del [user ID] :untuk menghapus teman
3. /f promote [user ID] : Menaikkan posisi teman dalam list teman
4. /f demote [User ID] : Menurunkan posisi teman dalam daftar teman
5. /f list atau /fl : Daftar teman beserta statusnya (online atau tidak)
/f msg atau /f w : untuk mengirim private message ke seluruh teman yang sedang online dalam list

/news
Untuk menampilkan DotA b-net news

/quota
untuk mengetahui batasan (quota) dalam mengirimkan message pada channel

/r atau /reply
untuk membalas private message

/chpass [new password] - (contoh: /chpass ilovekaskus)
untuk mengganti password id dota b-net

/channels atau /chs
Untuk mengetahui channel2 yang ada dalam server b-net

/finger [user ID]
untuk melihat informasi tentang user

/profile [user ID]
untuk melihat profile tentang user (ini hanya bisa digunakan saat berada di channel)


Semoga informasi ini dapat membantu anda dalam bermain DotA.
Command Dota Di Channel B-net Command Dota Di Channel B-net Reviewed by Putra on 1:50:00 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.